Abstract
Perancangan Sistem informasi alternatif lebih berfokus terhadap penggunaan teknologi baru yaitu near field communication (NFC) sebagai alternatif yang difokuskan pada teknologi yang akan digunakan pada transportasi umum khususnya kereta rel listrik (KRL). Object oriented analys (OOA) adalah metodologi yang digunakan dalam perancangan arsitektur SI KRL dan menggunakan Unified Modelling Language (UML). Perancangan arsitektur terdiri dari arsitektur bisnis, arsitektur informasi, dan arsitektur teknologi. Hasil dari perancangan arsitektur SI KRL adalah berupa blueprint dan rekomendasi perancangan untuk pengembangan sistem informasi khususnya di KRL kawasan Jabodetabek.