Model Sistem Informasi Risalah Lelang di Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Kota Cirebon dengan Metode Clustering Algoritma C45
PDF

Keywords

Risalah Lelang
Prototyping
Algoritma C45

How to Cite

Astuti, R., & Nurhidayat. (2019). Model Sistem Informasi Risalah Lelang di Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Kota Cirebon dengan Metode Clustering Algoritma C45 . Media Informatika, 18(3), 107–121. https://doi.org/10.37595/mediainfo.v18i3.30

Abstract

Risalah lelang merupakan berita acara, informasi proses pelelangan atau akta otentik dengan kekuatan pembuktian sempurna yang dibuat oleh pejabat lelang dari pembelian suatu barang melalui proses lelang. Risalah lelang juga dapat digunakan dalam membantu mencari informasi pemenang lelang, ataupun banyaknya barang yang tidak terjual, barang yang berhasil terjual maupun jenis barang yang paling banyak terjual dalam proses lelang. Sistem Informasi Risalah Lelang merupakan suatu kumpulan dari komponen-komponen dalam perusahaan atau organisasi yang berhubungan dengan proses penciptaan dan pengaliran informasi tentang risalah lelang atau berita acara proses lelang.

Pengembangan sistem informasi risalah lelang berbasis web menerapkan pengelompokan dengan  menggunakan Algoritma C45 dengan metode clustering, clustering merupakan proses yang digunakan untuk mengelompokkan objek sesuai informasi yang diperoleh dari data yang menyamakan anggota dalam kelasnya. Pendekatan proses pengembangan yang digunakan adalah pendekatan berorientasi objek dengan tool UML dengan model proses prototyping.

Melalui sistem ini, dapat memudahkan proses pencarian informasi risalah lelang pada Kantor Kekayaan Negara dan Lelang kota Cirebon. Serta dapat memudahkan dalam penyajian informasi berupa data lelang terbanyak dan sebagainya, juga mampu meningkatkan kualitas kerja pegawai dalam hal pemanfaatan waktu dan meningkatkan pelayanan.

https://doi.org/10.37595/mediainfo.v18i3.30
PDF